dunia kecil di belantara maya
ada di sudut kelokan jalan
dekat dapur peradaban

/depan
/indeks sobat

/link
/isisitus

CERITA TENTANG SUATU MALAM

tetes-tetes air bergulir di kaca jendela
udara dingin memelukku manja
ingin rasanya menghubungimu dan berkata
malam ini hujan menyiram jakarta

baris pepohonan berkelebat berkejaran
berderet rapi membingkai wajah malam
cahya rembulan memantul dari aspal basah yang berkilauan
ingin rasanya aku bercerita, purnama hampir sempurna ini malam

adakah kau juga pandangi alam nan mempesona
langit yang tengah bersolek sangat jelita

malam telah beranjak pergi
jakarta mulai dihampiri pagi
ingin rasanya kau ada di sini
dan lihat udara yang berkabut dini ini

tak lepas benakku pada bayang dirimu
tak habis ku harap kau tak sendiri lewati waktu

07/04/2001
==========

Kreasi ini dilindungi oleh kesetiaan dan ketekunan, 
jadi mohon hargailah dengan layak dan sepantasnya.
Permohonan atas salinan puisi bisa disalurkan lewat email.
Amang's World @ 2003